1. Meme Resolusi 2016
Sumber: @gusstrav via InstagramPerayaan pergantian tahun memang selalu meriah, bukan sekedar membuang kalender lama kemudian memajang yang baru. Konten ucapan selamat tahun baru pasti hilir mudik di dunia maya. Petasan, kembang api, dan bunyi terompet turut menambah hingar-bingar dunia nyata. Tapi rasanya kurang afdol ganti kalender tanpa menyusun resolusi

Nah, Netizen memanfaatkan momen untuk saling berbagi mimpi lewat meme resolusi 2016 :D
Warga dunia memang memiliki kebiasaan menulis resolusi setiap menjelang dan setelah tahun baru. Hal tersebut berfungsi sebagai acuan menyongsong masa depan yang lebih cerah. Pemilik resolusi bisa lebih fokus menghadapi liku-liku kehidupan ini :D


Kamu jangan berharap  menemukan cita-cita bijaksana ala filsuf di buku sejarah. Meme Resolusi 2016 cenderung menertawakan kebiasaan kita-kita ini yang sering membuat target tapi tidak pernah terpenuhi akibat kurang konsisten. Lebih menarik lagi, netizen membuat resolusi lebay sepeti pergi haji naik angkot atau minta diperbanyak hari libur hehe. Tapi, ada juga loh yang buat resolusi beneran meski gak jauh dari baper dan percintaan. Jangan-jangan termasuk kamu :D


2. Meme Tantangan Kata Bijak
Sumber: Ilham Syahputra via TwitterPada meme rewind 2016 ini, Netizen masih berapi-api menularkan hal positif di awal tahun. Setelah booming meme resolusi lantas bermunculan humor berbau kata bijak. Kamu pasti tertawa terbahak-bahak selama menikmati ide kocak para pembuat meme :D
Tren meme kata bijak berawal dari hasutan akun @bijakberbicara. Admin menantang neziten untuk membuat konten menarik. Hasilnya pecah coyyy. Ide kocak para penghuni Instagram mengalir deras untuk menghibur kita semua :D


Meme bijak challenge sangat tidak mengandung nilai motivasi. Netizen cenderung mengajak audience untuk mengolah kata-kata mutiara yang sudah terkenal lalu memberi makna baru supaya lucu. Pembuat meme kebanyakan memanfaatkan problematika sehari-hari dengan tema cinta, keuangan, perkuliahan, dan prestasi :D