Miss A Disebut Takkan Bubar Tapi Akan Alami Hal Ini, Suzy Debut Solo

Miss A Disebut Takkan Bubar Tapi Akan Alami Hal Ini, Suzy Debut Solo http://ift.tt/20kt43r - Berita Terkini Miss A Terbaru Hari Ini -Spekulasi terkait bubarnya miss A memang sudah bukan pertama kalinya terngiang di telinga publik, khususnya fans K-Pop. Pasalnya, tahun ini kontrak miss A dengan JYP Entertainment akan segera berakhir.

http://ift.tt/20kt43r - Berita Terkini Miss A Terbaru Hari Ini -Spekulasi terkait bubarnya miss A memang sudah bukan pertama kalinya terngiang di telinga publik, khususnya fans K-Pop. Pasalnya, tahun ini kontrak miss A dengan JYP Entertainment akan segera berakhir. 

Rumor bubar kemudian kembali muncul setelah Suzy mengumumkan debut solonya beberapa waktu lalu, dan siap merilis albumnya pada 17 Januari mendatang. Selain itu, kabarnya Min miss A tidak akan memperpanjang kontraknya bersama JYP. 

Terkait rumor yang beredar itu, belakangan pihak JYP memberikan klarifikasi. Seperti dikutip dari Star News, JYP menegaskan jika miss A tidak akan bubar. 

Grup yang debut lewat lagu "Bad Girl Good Girl" disebut-sebut akan tetap beraktivitas bersama meskipun tidak dalam waktu dekat. Hanya saja, saat ini masing-masing membernya masih berfokus dengan kegiatan individu masing-masing. Dengan kata lain, miss A boleh jadi akan hiatus untuk waktu yang tidak ditentukan. 

Mengetahui hal ini, fans langsung heboh di forum online. Mereka khawatir miss A akan bernasib sama seperti 2AM yang juga tak bubar namun para membernya berpisah dan hanya Jo Kwon yang masih di JYP. 

"JYP nggak pernah membubarkan grup mereka, kan? Mereka selalu 'hiatus'," sindir salah satu fans. "Kurasa 2AM mungkin merupakan contoh terbaik," sahut fans lain. "Jika mereka benar tidak akan punya agenda grup dalam waktu dekat, harusnya penjelasannya lebih panjang. Tidak adil buat fans kalau mereka tiba-tiba hiatus tanpa informasi lebih lanjut," kata yang lain lagi.

Subscribe to receive free email updates: