http://ift.tt/20kt43r - Berita Terkini Lucky Hakim Terbaru Hari Ini -Lucky Hakim dan Hiara Cleopatra alias Syahrini KW akhirnya mengakui tentang pernikahan siri mereka.
Ini menjadi pernikahan yang kedua bagi kedua pasangan, dimana Lucky Hakim saat ini berstatus duda, demikian pula Hiara yang kini berstatus janda.
Lalu siapa sebenarnya Hiara dan mengapa disebut Syahrini KW?
Hiara sebenarnya bernama asli Fitria Andriani.
Tak lama kemudian dia mengubah namanya menjadi Tiara Dewi sebelum diubah jadi Hiara Cleopatra.
Dia dinobatkan sebagai Syahrini KW dalam acara musik di stasiun swasta tanah air.
Dirinya dipilih langsung oleh Princess Syahrini.
Sebelumnya Hiara telah meluncurkan beberapa single diantaranya "Kopi Gula" dan Goodbye Honey" serta bermain akting dalam beberapa sinetron diantaranya "Jalan Masih Panjang", "BBM", "Peri Cantik", serta film "Misteri Alam Gaib".
Namun namanya mulai melejit sejak dinobatkan sebagai Syahrini KW dan ikut berperan dalam sitkom Kampung KW sebagai Syahrini.
Setelah kepopuleran Hiara Cleopatra karena mirip dengan Syahrini baik dari gaya busana dan juga gaya bicaranya..
Hiara Cleopatra tak sekaya dan semegah Syahrini.
Dia hanyalah wanita sederhana yang berasal dari kampung tepatnya Cianjur.
Sebelum bercerai, suaminya adalah seorang pengusaha rumput laut, sementara dirinya adalah ibu rumah tangga sebelum dia terjun ke dunia hiburan.
Setelah sepuluh tahun menikah dia dikaruniai satu orang anak.
Tak langsung sukses seperti sekarang Syahrini KW punya masa kelam.
Kabarya dia sempat ditipu ratusan juta oleh managernya. Ada kabar bahwa Hiara Cleopatra sempat mencoba bunuh diri.
Wanita kelahiran 13 Februari tersebut tidak melaporkannya ke pihak yang berwajib malahan pasrah dengan nasibnya.
Walaupun karier Hiara Cleopatra perlahan menanjak naik, dirinya sangat tertekan dengan hujatan orang-orang.
Dengan alasan mengikuti menjiplak gaya bicara dan bahkan penampilan Syahrini yang dijadikan sebagai penunjang kepopuleritasannya di hiburan tanah air.
Sementara itu, Hiara belum siap mendengar hinaan tentang dirinya yang diterima melalui media sosial seperti facebook dan lain-lain.
Walaupun membuat dirinya sakit hati dia menghadapinya dengan tenang.
Saat ini dikabarkan bahwa ia telah membeli satu unit mobil seharga Rp 1 Milyar akibat mirip dengan Syahrini.
Hiara sendiri bercerai dengan suaminya pada awal tahun 2016 lalu.
Sebelum menjalin hubungan dengan Lucky Hakim, Tiara Dewi pernah dekat dengan Esal Revano.
Kesepakatan
Lucky dan Hiara ternyata sudah membicarakan harta gono-gini. Keduanya bahkan membuat perjanjian harta gana-gini, kenapa?
Menurut Lucky, kesepakatan soal harta dibuat agar tidak terjadi pertikaian saat rumah tangga mereka sudah berjalan
. Ia pun meminta agar sang istri mendata harta-harta miliknya sebelum keduanya resmi menikah.
"Perjanjian pra-nikah itu sebenarnya mencegah pertikaian di tengah perjalanan yang sebenarnya sudah janjian awalnya," kata Lucky dilansir CumiCumi pada Sabtu (14/1).
"Kamu foto-fotoin semua yang kamu sudah punya. Menandakan bahwa sebelum menikah kamu sudah punya ini dan itu. Jadi untuk menghindari fitnah."
Perjanjian tersebut juga digunakan agar keduanya bisa saling memahami profesi masing-masing.
"Nanti kan ada perjanjian suami istri tuh nanti akan diatur sebelum menikah. Misal karier suaminya kan kerja di politik, terus suka pergi-pergi jadi istrinya jangan ngambek," lanjut Lucky.
"Terus kamu kan kariernya penyanyi terus ada tur keluar kota, suaminya jangan marah. Jadi perjanjian pra-nikah itu bukan hanya soal harta.