Uji Coba Elite..
SBOBET ~ Prancis akan menjamu Spanyol dalam laga uji coba yang akan berlangsung di Stade de France, Paris (28/3/2017). Laga ini merupakan laga uji coba elite karena mempertemukan dua negara top di sepak bola Eropa.
Kedua tim sedang berada dalam tren yang positif setelah memenangi laga internasional terakhir yang mereka jalani. Prancis menundukkan Luksemburg dengan skor 3-1, sedangkan Spanyol mengalahkan Israel dengan skor 4-1.
Pelatih tim nasional Prancis, Didier Deschamps, mengatakan kalau laga melawan Spanyol akan memberikan keuntungan bagi para pemainnya.
"Laga ini merupakan laga glamor. Kami bertetangga dengan Spanyol, namun memiliki cara bermain yang berbeda. Spanyol berada di level yang sama dengan Italia dan Inggris.
"Laga ini akan menjadi ujian bagi para pemain Prancis. Sudah pasti Spanyol berada di kelas yang berbeda dengan Luksemburg. Kami pasti akan menemui kesulitan dalam laga nanti," ungkap Deschamps.
Sementara itu, pelatih tim nasional Spanyol, Julen Lopetegui, mengaku belum mengantongi nama pemain Spanyol yang akan menjadi starter pada laga nanti.
"Saya akan melihat kondisi para pemain setelah sesi latihan. Kami sangat menyadari kualitas yang dimiliki Prancis. Namun kami memiliki kepercayaan diri yang tinggi untuk memenangi laga.
"Kami akan fokus terhadap permainan kami sendiri dan tidak akan mengistimewakan satu orang pemain seperti Antoine Griezmann," ujar Lopetegui.
Sepanjang sejarah, Prancis dan Spanyol sudah bertemu sebanyak 34 kali. Spanyol masih unggul karena mampu memenangi 15 pertandingan, sedangkan Prancis mencatatkan 12 pertandingan.

Data dan Fakta Kedua TIM :
– Kedua tim sudah bertemu sebanyak 34 kali, dimana Prancis mampu memenangkan laga sebanyak 12 kali, imbang tujuh kali, sementara sisanya 15 pertemuan dimenangkan Spanyol.
– Untuk urusan mencetak gol, Spanyol jauh lebih unggul dari tim tuan rumah, dimana anak-anak asuh Julen Lopetegui telah mencetak sebanyak 61 gol, sementara Prancis hanya mampu mencetak 37 gol.
– Kedua negara dikenal reputasinya di seluruh dunia, berkat kualitas skuad yang mereka miliki sejak dahulu.
– Saat ini, Prancis mengungguli tim tamu di daftar ranking FIFA, anak-anak asuh Didier Deschamps berada diurutan ke-6 dengan total 1318 poin.
– Sementara timnas Spanyol harus puas berada diurutan ke-10 dengan total 1162 poin.
– Kylian Mbappe telah memainkan laga debutnya di timnas senior Prancis saat masuk menggantikan Dimitri Payet pada menit ke-78.
– Paul Pogba tidak dimasukkan ke dalam skuad kali ini lantaran mengalami cedera hamstring dan bertahan di Manchester.
– Dalam kemenangan 3-1 atas Luksemburg pada Minggu dinihari tadi, Olivier Giroud mampu menyumbangkan dua gol untuk Perancis.
– Skuad yang dibawa Didier Deschamps kali ini memiliki rata-rata usia hanya 25,3
tahun, selain itu, jumlah pemain yang berusia dibawah 21 tahun sebanyak lima pemain termasuk Mbappe.
– Sementara skuad Spanyol kali ini memiliki rata-rata usia sebesar 27 tahun, dengan kiper Athletic Bilbao, Kepa Arrizabalaga yang berusia 22 tahun menjadi pemain termuda di skuad kali ini.
25/03/2017 Spanyol 4-1 Israel (Kualifikasi Piala Dunia)
– Sementara skuad Spanyol kali ini memiliki rata-rata usia sebesar 27 tahun, dengan kiper Athletic Bilbao, Kepa Arrizabalaga yang berusia 22 tahun menjadi pemain termuda di skuad kali ini.