Penulis : Dimaz Akbar
Rabu 19 Juli 2017
Probolinggo,KraksaanOnline.com – Sebagai bentuk kesiapan, sejumlah panitia kembali melakukan test walk di sepanjang rute acara Mlaku Bareng yang akan digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo, Minggu (23/7/2017 ) pagi mendatang.
Rabu (19/7/2017), panitia menemukan ada empat titik rawan kemacetan selama pelaksanaan Mlaku Bareng bertema Halal Bihalal Bersama Rakyat itu. Sedikitya ada 6 (enam) orang panitia yang mencoba rute dari Lapangan Desa Kedungdalem Kecamatan Dringu menuju tempat wisata Pantai Bentar di Desa Curahsawo Kecamatan Gending.
Turut serta dalam kesempatan tersebut Kepala Dinas Kominfo, Statistik, dan Persandian Kabupaten Probolinggo Tutug Edi Utomo dan Bendahara Panitia Mlaku Bareng Misbahul Munir serta sejumlah panitia lainnya.
Menurut Tutug Edi Utomo, ada empat tujuan dari test walk ini. Meliputi, mengukur jarak rute Mlaku Bareng apa benar sepanjang 4,7 kilometer. Serta, melihat arus lalu lintas di jalan sepanjang rute Mlaku Bareng.
Selain itu, mengidentifikasi titik-titik rawan kemacetan. Serta, mengecek persiapan di titik start dan titik finis. "Titik rawan kemacetan berada di Jembatan Wonolangan Dringu, Pasar Dringu, Pasar Bawang dan tikungan sebelum Pantai Bentar, "ujarnya.
Hasil dari test walk ini jelas Tutug langsung dilaporkan dalam rapat koordinasi (rakor) di Kantor Bupati Probolinggo, Rabu (19/7/2017) siang. Menurutnya, event ini bertujuan meningkatkan silaturahim antara masyarakat dan pemerintah. "Event ini juga untuk memulai rangkaian HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 72 yang akan diadakan Pemkab Probolinggo," ujarnya.
Sedangkan, Misbahul Munir mengatakan, mulai titik start diperlukan sekitar 8.000 langkah untuk sampai di titik finish. Oleh karena itu, pihaknya berharap para peserta membawa bekal minimal air minum. "Selain itu, juga akan ada penilaian dalam tiap grup, meliputi yel-yel dan kostum yang digunakan, "ujarnya.
Sementara dalam rakor yang dilaksanakan di Kantor Bupati Probolinggo, panitia memastikan semuanya sudah siap. "Untuk perlengkapan, seperti tenda, sound system, dan lain-lain sudah beres semua. Tinggal rapat koordinasi dengan Polres Probolinggo, "ujar Ketua Panitia Mlaku Bareng yang juga Ketua PC Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Probolinggo Muchlis.
Mlaku Bareng ini akan digelar Minggu (23/7/2017) pagi mulai pukul 05.00 WIB. Acara mengambil start di lapangan Kedungdalem Kecamatan Dringu. Selanjutnya, warga yang mengikuti acara itu akan jalan sehat bersama Bupati Probolinggo Hj. P. Tantriana Sari, SE dan anggota Komisi VIII DPR RI Drs. H. Hasan Aminuddin, M.Si menuju Pantai Bentar di Desa Curahsawo Kecamatan Gending.
Sebanyak 25 ribu kupon jalan sehat telah disebar dengan hadiah utama ibadah umrah bagi 2 (dua) orang. Serta ratusan door prize. Penyebaran kupon itu cukup merata ke 330 desa/kelurahan di Kabupaten Probolinggo. Dari puluhan ribu kupon ini, panitia menarget minimal yang datang mengikuti acara 20 ribu orang. (maz)
Editor : wan
Editor : wan