Penulis : Agam
Selasa 18 Juli 2017
Probolinggo,KraksaanOnline.com - Kandang Ayam Potong di Desa Asembagus, Kecamatan Kraksaan Kabupaten Probolinggo, ludes dilalap si jago merah. Meski tidak ada korban jiwa, namun kerugian di taksir mencapai Rp. 300 juta.Peristiwa itu terjadi pada Selasa (18/7/2017) sekitar pukul 5.00 pagi.
Berdasarkan data yang berhasil di himpun, api tiba-tiba muncul di salah satu sudut dan langsung menjalar ke seluruh area kandang berukuran 9 meter X 43 meter bertingkat 3.
Petugas damkar dari Satpol PP dibantu warga sekitar berusaha memadamkan api, namun usaha itu tidak berhasil.
Lantaran, terbuat dari bambu beratap asbes, sehingga 8. 000 ekor ayam di dalam kandang ikut terpanggang.
"Nggak tahu awalnya dari mana, saya dikabari oleh pekerja. Kalau kerugiannya mungkin sekitar 300 juta, karena selain ayam dan kandang, persediaan pakan ayam juga ikut terbakar," ujar pemilik kandang Widodit.
Polisi yang datang ke lokasi langsung melakukan olah TKP. Dari hasil penyelidikan, kebakaran itu dipicu oleh kebocoran gas elpiji oven pemanas untuk ayam yang berumur 2 hari.
Semburan gas elpiji kemudian mengenai kabel listrik sehingga mengakibatkan konsleting listrik dan memicu kebakaran.
"Masih kita lakukan lidik. Untuk sementara, kebakaran kandang ayam ini diduga dipicu oleh kebocoran gas elpiji. Yang kemudian mengenai kabel listrik, akibat tekanan gas kulit kabelnya meleleh dan mengakibatkan konsleting," kata Kapolsek Kraksaan Kompol Budi Harianto.(gam)
Editor : saifull