 |
Atal De Pari |
BERITA MALUKU. Mantan Jurnalis yang terjun menjadi Pengacara/Lawyer, jika masih aktif dalam pemberitaan media, dilarang untuk membuat berita yang menguntungkan pihak kliennya di pengadilan, mereka sangat dilarang untuk membuat berita-berita yang subjektif. Hal ini disampaikan oleh Atal De Pari, Ketua Bidang Daerah Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat saat ditemui di gedung Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Maluku, jalan Said Perintah, Kota Ambon, pada Jumat (23/2/2018).
Menurut pengakuan De Pari, saat ini banyak mantan wartawan yang terjun menjadi pengacara/lawyer, tetapi semestinya Mereka (mantan Jurnalis) dalam membuat berita harus objektif, dan tidak berpihak kepada kepentingan kliennya, pasalnya jika Mereka membuat berita yang tidak objektif maka akan mengakibatkan turunnya kepercayaan Masyarakat kepada lawyer tersebut.
Ditambahakan De Pari, lebih parah lagi jika oknum pengacara tersebut membuat pemberitaan yang subjektif dan menyerang institusi lain, maka seharusnya tidak dibolehkan, karena pemberitaan media harus mengedepankan cover both side dan harus berimbang.
"Tidak boleh ada niat untuk menghujat yang lain, jikalau ada Masyarakat yang merasa dirugikan dengan pemberitaan mantan jurnalis tersebut maka dapat melapor ke Dewan Pers," saran De Pari.
Untuk itu menurut De Pari, bagi wartawan yang meliput suatu sengketa kasus di medianya, maka pengacara yang harus diwawancarai adalah dari kedua belah pihak.
"Karena kalau hanya satu pihak pengacara saja yang diwawancarai maka syarat berita tidak bisa masuk, kan sepihak," ungkapnya.
Sementara untuk pengurus PWI, tidak boleh menjabat atau menjadi pengurus di Partai Politik ataupun organisasi lainnya yang kiblatnya kepada Partai Politik.
"Saya ingin yang mengurus ini PWI, betul-betul wartawan sajalah profesinya, Saya banyak ditawarin untuk jabatan tertentu, tapi Saya nggak mau, karena Saya mencintai profesi ini," singkatnya.
Related Posts :
Pemkab Halsel Alihkan Jalan Kabupaten ke Provinsi Ilustrasi BERITA MALUKU. Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara, mengalihkan status sejumlah ruas jalan kabup… Read More...
Prediksi Israel Vs Spanyol: SELASA, 10 OKTOBER 2017 PUKUL 01.45 WIB MAJALAH BOLA, Jerusalem - Spanyol akan menghadapi Israel pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Teddi Malcha,… Read More...
Ketika Casey Stoner Berkata kepada Valentino Rossi: Ambisimu Melebihi Bakatmu! Valentino Rossi saat MotoGP Inggris di Silverstone, Minggu (27/8/2017). MotoGP, Valentino Rossi pernah bersingungan dengan Casey Stoner, … Read More...
Tingkatkan Eksistensi, Batik Dewi Rengganis Segera Lauching Rumah BatikPenulis : Hendra Senin 09 Oktober 2017 Probolinggo,KraksaanOnline.com - Batik Dewi Rengganis Desa Jatiurip, Kecamatan Krejengan … Read More...
Warga Palas Ditemukan Gantung Diri di Kandang Ayam Korban tergantung | Foto: Ist Palas, Kaliandanews - Eko Susanto (19), warga Desa Sukaraja Kecamatan Palas Kabupaten Lampung S… Read More...