PASURUAN - Hotel Jiwa Jawa Resort Bromo Desa Wonotoro Kecamatan Sukapura Kabupaten Probolinggo yang mewakili Kabupaten Probolinggo berhasil masuk 10 pemenang terbaik dalam Festival Makanan Khas Jawa Timur yang digelar Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur.
Atas prestasi tersebut, Hotel Jiwa Jawa Resort Bromo mendapatkan piagam penghargaan dari Gubernur Jawa Timur Soekarwo. Penghargaan ini diserahkan di Taman Candra Wilwatikta Pandaan, Pasuruan, Sabtu (13/10/2018).
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan (Disporaparbud) Kabupaten
Probolinggo M Sidik Widjanarko, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Probolinggo Hj Nunung Timbul Prihanjoko didampingi segenap pengurus, Ketua Dharma Wanita Persatuan Disporaparbud Kabupaten Probolinggo Hj. Miendwiati Sidik Widjanarko serta pengelola Hotel Jiwa Jawa Resort Bromo.
Festival makanan khas Jawa Timur ini diikuti oleh 28 kabupaten/kota se-Jawa Timur dengan menampilkan menu khas masing-masing daerah. "Kabupaten Probolinggo diwakili oleh Hotel Jiwa Jawa dengan menu andalannya Iga Bakar Bromo," kata Kepala Disporaparbud Kabupaten Probolinggo M Sidik Widjanarko.
Dengan prestasi tersebut, Hotel Jiwa Jawa Resort Bromo mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Festival Makanan Khas Indonesia mewakili Provinsi Jawa Timur. Harapannya nanti mampu mengharumkan nama Kabupaten Probolinggo di tingkat nasional.
"Tentunya dengan prestasi ini kami merasa bangga dan bersyukur. Karena Hotel Jiwa Jawa ini mampu mengharumkan Kabupaten Probolinggo di kancah Jawa Timur. Mudah-mudahan prestasi ini bisa terus ditingkatkan lagi pada saat tampil dalam Festival Makanan Khas Indonesia. Semoga prestasi ini bisa menjadi motivasi bagi hotel-hotel lain yang ada di Kabupaten Probolinggo agar mampu mengangkat makanan khas masing-masing," pungkasnya. (Zidni Ilman)